Selasa, 10 Juli 2007

My inspiration

Inspirasi dapat datang dari mana saja, kapan saja, apa saja, bahkan siapa saja.

Seperti saat ku sedang ‘nongkrong’ tiba-tiba ku terinspirasi tuk menulis mengenai inspirasi--bout my inspiration. Where it’s come from n how n why?

Contoh lain sumber inspirasi ku adalah saat ku ikut workshop teater putu wijaya beberapa waktu lalu. Aku terispirasi untuk kembali belajar ber-teater, belajar ber-kesenian, mengembangkan segala bakat terpendam dalam diriku (apa yah??!!). Untuk bersiap menghadapi panggung sandiwara terbesar dan termegah dalam hidup, yaitu: KEHIDUPAN DI DUNIA.

(seperti kata salah satu diva rock kita “dunia ini, panggung sandiwara”)

Terkadang inspirasi dapat muncul dari pengalaman teman kita ataupun orang-orangg disekitar kita. Seperti saat aku menulis “kepada sang pujangga cinta”, yang kutaruh di post buletin beberapa waktu lalu terinspirasi dari pengalaman temanku.

Atau dapat juga muncul dari film atau lagu atau buku atau apapun yang kita lihat, dengar, baca.

Seluruh bagian hidupku dapat menjadi inspirasiku.

Tanpa perlu berlari ku kehutan (serem takut kesasar) dan memecahkan gelas biar gaduh mengaduh (ntar dimarah nyokap). Kutemukan inspirasiku yang kan kutuangkan dalam sebuah catatan kecil (agar orang lain dapat membaca dan menjadi inspirasinya), yang kunamakan:

Pusaka-Alamku

Tidak ada komentar: